Petranews.com-Medan| Masjid At-Tawwabin yang berada di Jalan William Iskandar (Pancing) akan segera di renovasi total, mengingat Masjid yang sudah berusia 64 tahun ini, sejak di didirikan di tahun 1961 hingga saat ini, belum di renovasi, walaupun secara perawatannya tetap ada.
Masjid At-Tawwabin, termasuk salah satu Masjid tertua di Kawasan Kecamatan Medan Tembung, sehingga sangat layak jika Masjid ini di renovasi, mengingat kondisinya saat ini tidak mampu menampung jamaah yang ada.
Menurut Ketua BKM Masjid At-Tawwabin Masdar Tambusai, saat ini masjid hanya mampu menampung lebih dari 500 jamaah, itupun sudah bergeser hingga ke teras dan samping halaman Masjid, sebab kapasitas yang terbatas dengan jumlah jamaah yang membludak, tentunya Masjid perlu segera di renovasi.
"Kondisi Masjid At-Tawwabin saat ini bisa menampung jamaah sholat Jumat maksimal 500 orang, karena keterbatasan tempat sholat, terkadang jamaah sholat di teras parkir Masjid, karena kondisi inilah, maka BKM berencana merenovasi secara total Masjid At-Tawwabin, mengingat kondisi Masjid yang sudah saatnya untuk direnovasi,"ujar Masdar Tambusai kepada media, Jumat (25/4/2025) usai sholat Jumat.
Menurut mubaligh kondang ini, renovasi Masjid sangat perlu dan mendesak, sebab kondisi saat ini, terkadang jamaah tidak nyaman, apalagi saat sholat Jumat. Untuk itu agar jamaah betah dan gemar beribadah didalam Masjid, sudah selayaknya pengurus BKM menghadirkan Masjid yang nyaman, sehingga siapa saja yang sholat disini menjadi lebih khusyuk, lebih nyaman.
"Renovasi total Masjid At-Tawwabin kami rencanakan menelan anggaran lebih dari tiga milyar rupiah (3.000.000.000), untuk itu kami berharap bantuan kaum muslimin dapat menginfakan zakat, sedekah dan sumbangannya, sehingga renovasi ini bisa berjalan dan kita harapkan saat bulan Ramadhan tahun depan, Masjid At-Tawwabin bisa di pakai untuk kegiatan ibadah di bulan Ramdhan," sambung Ketua GEMMA Masjid Sumatera Utara ini.
Panitia pembangunan dan renovasi Masjid At-Tawwabin membuka rekening bagi kaum muslimin yang ingin mendonasikan bantuan untuk pembangunan dapat menyalurkan ke rekening Bank BSI 7303247399 atas nama Panitia Pembangunan Masjid At-Tawwabin.
"Investasi akhirat telah di buka, saatnya kita bersegera berlomba untuk kebaikan dan kemaslahatan,"ucapnya. (AS)
0 Komentar